Halaman

Jumat, 13 Agustus 2010

Cara Hidup

Roma 7 & 8

1. Melakukan Firman Tuhan sebenarnya adalah sebuah cara hidup, tetapi sering kita melihatnya sebagai beban, sehingga melakukan Firman Tuhan sekan menjadi hal yang luar biasa dan untuk melakukannya memerlukan waktu dan dan perlakukan yang khusus.

2. Melakukan Firman Tuhan adalah hal yang natural dalam kehidupan, justru dengan melakukan Firman Tuhan itu hidup kita akan lebih baik karena sudah sesuai dengan design / rancangan dari Tuhan sang pencipta.

Minggu, 09 Mei 2010

ASUMSI

Suatu sore saya mencuci motor saya di sebuah tempat jasa pencucian. Tempat pencucian motor ini sangat rame sampai harus antri agak lama. Mobil dan motor berdatangan silih berganti. Tempatnya luas dan nyaman, masih ada ruang bagian belakang yang masih dalam proses pembangunan untuk salon mobil dan kafe. Kesimpulannya tempat ini dikelola cukup profesional.

Sambil menunggu giliran motor saya dicuci, saya membeli minuman di toko kecil yang merupakan bagian dari tempat cuci tersebut. Saya membeli sebotol teh dingin. Saya sempat berdialog dengan wanita sebaya yang melayani di toko tersebut. Dari dialog tersebut saya mengetahui bahwa wanita ini adalah pemilik sekaligus pengelola tempat usaha tersebut. Sungguh mengagumkan seorang wanita dengan kepiawaian usaha seperti itu.